WIWIT PANEN KOPI 2024

Wiwit panen kopi 2024, dilaksanakan pada Jumat 12 Juli 2024, diprakarsai oleh gapoktan dan dilaksanakan perdana pada tahun ini bersamaan dengan rampungnya pengerasan jalur panen, harapan dan doa dipanjatkan untuk keselamatan para petani dalam panen tahun ini, mengingat lahan kopi yang merupakan perbukitan curam.

Sejumlah tumpeng dan serangkaian acara dilakukan di atas bukit Krikil, dimulai dari blok Telik sampai dengan puncak Bukit Kerikil. Acara diawali dengan sambutan dari panitia kemudian dilanjutkan dengan pembacaan doa, acara diakhiri dengan pemukulan kentongan dan penyalaan kembang api sebagai tanda dimulainya panen.

Harapannya, petani bisa lebih sejahtera dengan stabilnya harga kopi dan tentu para petani sepakat dengan peningkatan kualitas yang berstandar.

chat
chat